Box Layout

HTML Layout
Backgroud Images
Backgroud Pattern
blog-img-10

Posted by : TIM SI

PERPUSTAAN UIN SUNAN KALIJAGA MERAYAKAN HARI KUNJUNG PERPUSTAKAAN 2024

Dalam rangka memperingati Hari Kunjung Perpustakaan yang jatuh pada 14 September 2024, Perpustakaan UIN Sunan Kalijaga menyelenggarakan berbagai kegiatan yang berlangsung pada hari Jum,at, 13 September 2024 di Gedung Perpustakaan UIN Sunan Kalijaga lantai 1. Berbagai kegiatan tersebut berupa: Book Battle, Klinik Layanan E-Resources, Klinik Layanan Reference Tools, Klinik Layanan Repositories, Klinik Bebas Pustaka, Talk Show Perpustakaan, Pameran buku, Stand Book Club, Stand Merajut, dan Karaoke. Kegiatan yang dibuka oleh Kepala Perpustakaan UIN Sunan Kalijaga Ibu Dr. Labibah, MLIS ini juga menjadi media promosi layanan perpustakaan. Pelaksanaan peringatan Hari Kunjung Perpustakaan 2024 ini dapat terlaksana dengan baik karena dukungan dari berbagai pihak yaitu vendor ebook dan ejournal Taylor and Francise, i-Group, dan EBSCO. Di samping itu kegiatan ini juga melibatkan mahasiswa Part Time Perpustakaan UIN Sunan Kalijaga, dan Komunitas Book Club, yang terlibat langsung dalam penyelenggaraan acara book battle.

Book battle merupakan kompetisi bagi pecinta buku yang peserta harus mendeskripsikan bacaan bukunya dalam waktu yang ditentukan. Setiap peserta juga harus memberikan respon atas pertanyaan juri terkait buku yang sudah dibacanya. Pada tahun ini, jumlah pendaftar book battle meningkat dari waktu sebelumnya, yakni sebanyak 30 mahasiswa. Sembilan di antaranya lolos penyisihan dan maju sesi final. Para juri Book Battle antara lain Afdika, Fayiz, Hani, Dika, dan Ridha, yang juga merupakan aktivis Book Club memutuskan bahwa peserta yang berhasil keluar sebagai juara Book Battle pada perayaan Hari Kunjung Perpustakaan 2024 adalah sebagai berikut:

1. Churiah Nur Azizah NIM. 24102010107 Prodi Komunikasi dan Penyiaran Islam.

2. Amalia Aida Muhammad NIM.22102010050 Prodi Komunikasi dan Penyiaran Islam.

3. Khusnul Khotim NIM. 22205032043 Prodi Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir.

Pada perayaan Hari Kunjung Perpustakaan 2004 ini Kepala Perpustakaan UIN Sunan Kalijaga menyerahkan berbagai kategori penghargaan, yaitu:

1. Fakultas Tarbiyah sebagai fakultas yang paling support ke Perpustakaan UIN Sunan Kalijaga. Penghargaan diserahkan kepada Dekan Fakultas Dakwah Prof. Dr. Ema Marhumah, M.Pd.

2. Dosen Paling support ke Perpustakaan UIN Sunan Kalijaga, yaitu Prof. Dr. Imam Machali, S.Pd.I, M.Pd.

3. Tulisan Pustakawan UIN Sunan Kalijaga terbaik. Sri Lestari, M.IP Kobid Layanan Umum terpilih pada kategori ini.

4. Dosen upload karya ilmiah terbanyak di Repository Perpustakaan UIN Suka. Penghargaan diberikan kepada Dr. Darmawan, MAB., CFRM

5. Part time paling berdedikasi, yaitu Alfi Kamaliah, mahasiswa program doctoral.

Perayaan Hari Kunjung Perpustakaan 2024 juga disemarakkan dengan pembacaan puisi oleh mahasiswa Difabel Akbar Putranto yang membacakan dua buah puisi berjudul Waktu Sepenggalah Matahari, dan Doa Kopi.

Stand Merajut dan Stand Bookclub turut hadir menyemarakkan Hari Kunjung Perpustakaan. Di stand merajut pengunjung dapat mencoba membuat rajutan berbagai karya menggunakan fasilitas yang disediakan dan dibimbing langsung oleh instruktur. Di Stand Book Club pengunjung dapat menemukan informasi lengkap tentang Book Club dan pengunjung yang berminat dapat mendaftar sebagai anggota. Book Club merupakan komunitas yang menjadi media sharing para pecinta buku UIN Sunan Kalijaga yang terdiri dari para mahasiswa yang suka membaca dan mendiskusikan bacaannya. Secara berkala Book Club melakukan live IG untuk mempublikasikan aktivitas mereka.

Selain kedua stand di atas, terdapat pula stand yang selalu hadir dalam perayaan Hari Kunjung Perpustakaan UIN Sunan Kalijaga, yaitu Stand Layanan Klinik. Di stand ini pengunjung akan mendapatkan solusi atas permasalahan yang dihadapi berkaitan dengan reference tools (Mendeley, Zotero, Grammarly), Turnitin, e-resources, dan bebas pustaka. Wahyani, Muchti Hidayah, Asri Yuna, Anik Nur Azizah, dan M. Habib adalah para pustakawan yang terlibat menangani klinik-klinik tersebut. Untuk lebih memeriahkan perayaan Hari Kunjung Perpustakaan 2024, perpustakaan juga menyediakan faslilitas karaoke bagi pengunjung yang ingin menyalurkan hobi atau bakat menyanyi. (Tim Medsos)