SEREMONIAL PENYAMBUTAN MAHASISWA PARTTIME 2019 DAN PERPISAHAN DENGAN MAHASISWA PARTTIME 2018

SEREMONIAL PENYAMBUTAN MAHASISWA PARTTIME 2019 DAN PERPISAHAN DENGAN MAHASISWA PARTTIME 2018

“Berakhirnya masa bhakti bukan berarti berakhirnya silaturahmi, namun tetaplah berinteraksi, selalu menjalin hubungan baik, dan berharap semua yang telah dilaksanakan menjadi amal jariah dan mendatangkan berkah”, demikian salah satu pesan yang disampaikan Ibu Labibah Zain,MLIS dalam sambutannya pada acara perpisahan dengan parttime 2018 dan penyambutan parttime 2019 dengan parttime perpustakaan 2018. Sedangkan kepada partrime 2019 beliau berpesan agar berupaya menyesuaikan diri dengan lingkungan kerja perpustakaan, selalu gembira, dapat bertindak sebagai duta perpustakaan, dan lebih literate.
Mahasiswa parttime perpustakaan tahun 2019 ini berjumlah 25 orang. Jumlah ini meningkat dari tahun sebelumnya yang hanya 15 orang. Mereka merupakan hasil rekrutmen calon mahasiswa parttime dari berbagai program studi di UIN Sunan Kalijaga yang dilakukan pada bulan November tahun lalu. Mahasiswa parttime perpustakaan berperan penting dalam membatu kelancaran layanan bagi pemustaka. Selama satu tahun mereka akan melaksanakan tugas utamanya yaitu shelving atau penataan koleksi sesuai urutan nomor klasifikasinya. Hal tersebut sangat penting mengingat urutan koleksi yang benar menjadi kunci dalam penelusuran secara langsung di rak. Tugas tambahan pattime lainnya adalah membantu kegiatan di unit-unit layanan terutama layanan pemustaka.
Kegiatan pisah sambut parttime perpustakaan yang dilaksanakan pada hari Jumat, 1 Februari 2019 di ruang teatrikal perpustakaan ini dihadiri oleh seluruh staf perpustakaan UIN Sunan Kalijaga. Dalam kesempatan tersebut dibagikan sertifikat kepada mahasiswa parttime 2018 yang telah purna tugas. Selain itu parttime perpustakaan 2019 juga berkesempatan memperkenalkan diri mereka satu persatu, dan direspon dengan sangat baik oleh semua yang hadir. Melalui ketuanya, Ilham Maulana, mahasiswa parttime 2019 merasa senang dapat menjadi bagian dari keluarga besar perpustakaan UIN Sunana Kalijaga, dan berharap dapat melaksanakan tugas sebaik-baiknya sesuai yang diamanatkan oleh pimpinan perpustakaan. (ist)

Share this post

Leave a Reply