KUNJUNGAN PUSTAKAWAN HARTFORD INTERNATIONAL UNIVERSITY FOR RELIGION & PEACE DAN TIM CDCIA KE PERPUSTAKAAN UIN SUNAN KALIJAGA
Pustakawan Hartford International University for Religion & Peace berkunjung ke Perpustakaan UIN Sunan Kalijaga pada Jumat, 14 Februari 2025. Kedatangan mereka didampingi oleh Tim Center for Developing Cooperation and International Affairs (CDCIA) UIN Sunan Kalijaga. Karla Facler Grafton, Director of Library Services menyatakan bahwa mereka merasa senang telah diterima dengan baik oleh para pustakawan, serta berharap bisa membangun hubungan dan menjalin kerjasama. Kedatangan rombongan tamu ini diterima oleh Wakil Kepala Perpustakaan UIN Sunan Kalijaga Dra. Khusnul Khotimah, MIP dan Koordinator Urusan Layanan Administrasi Ismiyatin, S.Pd yang juga turut mendampingi tamu dalam library tour untuk meninjau fasilitas perpustakaan. (TimSosmed)