Pelatihan Penelusuran Database bagi Pegawai dan Dosen UIN Sunan Kalijaga

Pelatihan penelusuran database bagi pegawai dan dosen uin sunan kalijaga

Pelatihan Penelusuran Database bagi Pegawai dan Dosen UIN Sunan Kalijaga

 

Pelatihan Penelusuran Database

bagi Pegawai dan Dosen UIN Sunan Kalijaga

 

Pelatihan penelusuran database bagi pegawai dan dosen uin sunan kalijaga

 

 

 

Pada tanggal 12-14 Juli 2011 Perpustakaan UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta selama 3 hari mengadakan pelatihan penelusuran database bagi para dosen di lingkungan UIN Sunan Kalijaga. Kegiatan pelatihan yang diikuti oleh 75 orang ini dilakukan dengan maksud untuk mengenalkan sumber-sumber rujukan elektronis yang dapat dimanfaatkan oleh para akademisi dalam menunjang proses belajar mengajar. Sementara itu, kegiatan ini dilakukan dengan tujuan untuk memaksimalkan pemanfaatan database jurnal elektronik baik yang telah dilanggan maupun hadiah atau kerja sama dengan lembaga lain.

Perpustakaan UIN Sunan Kalijaga telah mengalokasikan anggaran yang cukup besar untuk pengadaan koleksi, baik koleksi buku tercetak maupun database electronic journal. Hal ini dilakukan guna mendukung kegiatan proses belajar mengajar sivitas akademika. Beberapa database online yang telah dilanggan perpustakaan adalah Wilson, Emerald, dan Oxford Islamic Studies. Selain dengan berlangganan, Perpustakaan UIN Sunan Kalijaga juga mendapatkan akses secara gratis untuk penelusuran database yang dilanggan oleh Dikti, yaitu Proquest, Ebsco, dan Cengage. Namun demikian, semua database yang dimiliki oleh perpustakaan tersebut masih sedikit dimanfaatkan oleh sivitas akademika terutama dosen. Banyak sekali tenaga akademis yang masih belum mengetahui sumber rujukan elektronis sebagai dasar penunjang kegiatan akademis. Perpustakaan sebagai pusat informasi bertanggung jawab atas semua sumber informasi terutama informasi yang diambil dari database yang dilanggan. Oleh karena itu, maka Perpustakaan UIN Sunan Kalijaga mengadakan pelatihan penelusuran database bagi dosen.

Kegiatan pelatihan yang dibimbing oleh para dosen dari jurusan Ilmu Perpustakaan seperti Sri Rochyanti Zulaikha, S.Ag., SIP., M.Si, Dra. Labibah, M.LIS, dan Nurdin Laugu, S.Ag, MA dan dibantu oleh beberapa fasilitator dari para pustakawan Perpustakaan UIN Sunan Kalijaga ini ternyata mendapat respon yang sangat positif dari para peserta, bahkan ada beberapa dosen yang ingin mengikuti pelatihan ini tetapi keterbatasan tempat dan anggaran, maka saat ini baru 75 orang yang bisa mengikuti. Hampir semua peserta mengikuti pelatihan dari awal hingga akhir dengan antusias karena mereka sangat tercerahkan dengan mendapatkan sumber belajar mengajar yang sangat bermanfaat.

 

Share this post

Leave a Reply